Pengamat: Lebih Baik Sedikit Mata Pelajaran tapi Mendalam
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) berencana akan mengubah kurikulum pendidikan di sekolah dasar menjadi hanya enam mata pelajaran saja mulai tahun ajaran 2013-2014 sehingga tidak terlalu memberatkan pelajar. Keenamnya adalah Agama, Pendidikan Pancasila, Bahasa Indonesia, Matematika dan Seni Budaya serta olahraga dan kesehatan.
Pengamat pendidikan, Darmaningtyas, mengungkapkan setuju dengan ide tersebut. Ia mengatakan, di negara-negara maju memang diajarkan jumlah pelajaran yang sedikit namun mendalam.
“Memang lebih bagus sedikit tapi mendalam daripada banyak mata pelajaran tapi hanya permukaannya saja,” kata Darmaningtyas yang dihubungi Republika, Kamis (18/10).
Meskipun demikian, ia mengingatkan penyederhanaan kurikulum untuk siswa SD ini jangan disamaratakan untuk semua jenjang di SD. Untuk kelas 1 sampai kelas 3 memang pelajaran-pelajaran dapat disederhanakan karena hanya tematik. Sedangkan untuk kelas 4 hingga kelas 6, tidak dapat disederhanakan pelajarannya karena materi pelajaran sudah lebih kompleks dan lebih rumit.